PENGUATAN JARINGAN USAHA MELALUI WADAH ORGANISASI PEREMPUAN (Studi Kasus pada Usaha Milik Warga Aisyiyah di Kota Malang)

Authors

  • Rahayu Relawati

Keywords:

penguatan jaringan, bidang usaha, jenis produk, omset, keuntungan, umm

Abstract

Tujuan Penelitian tahap pertama adalah: 1) Untuk mengidentifikasi jenis, omset dan jangkauan pemasaran dari usaha yang dikelola perempuan; 2) Menganalisis indikator-indikator yang berhubungan dengan omset usaha dan jangkauan pemasaran; dan 3) Untuk mengelompokkan potensi usaha yang dikelola perempuan berdasarkan usaha yang saling berkaitan secara backward linkage dan forward linkage. Tempat penelitian di Kota Malang, tepatnya dalam wilayah Pimpinan Daerah Aisyiyah Kota Malang.

Hasil penelitian adalah sebagai berikut. 1) Usaha yang dikelola perempuan secara mandiri umumnya berupa usaha dagang dengan produk utama makanan dan pakaian yang jangkauan pemasaran terbanyak hanya di Kota Malang. Omset usaha terbanyak tidak mencapai Rp 2.000.000,00 per bulan. 2) Indikator usaha yang berhubungan dengan omset dan jangkauan pemasaran adalah orientasi bisnis dan pengelolaan secara professional;  ketersediaan modal dan sumberdaya yang mampu menangani pekerjaan secara professional; serta kemampuan menangkap peluang pasar tentang produk apa yang dipasarkan. 3) Pengelompokan usaha dapat dibedakan berdasarkan usaha mandiri perempuan atau bersama suami, bidang usaha, jenis produk dan level usaha yaitu usaha mikro dan usaha kecil. Keterkaitan usaha dengan backward dan forward linkage belum ditemukan, namun penguatan jaringan dapat dirintis pada usaha dengan jenis produk pakaian.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Issue

Section

Journal