Perhitungan Harga Pokok Produksi Batik Cap dengan Metode Activity Based Costing (ABC)
DOI:
https://doi.org/10.22219/jaa.v2i1.7870Abstract
Usaha batik adalah usaha yang memproduksi output berupa batik. Pekalongan merupakan kota batik yang terdapat industri batik yang menyebar di seluruh kota/kab pekalongan. Usaha batik memproduksi berbagai macam jenis batik, batasan penelitian ini hanya membatasi produk Batik Cap. Menurut fakta yang terjadi dilapangan usaha batik pekalongan masih menggunakan sistem konvensional atau full costing dimana penentuan harga pokok produksi dengan cara mengumpulkan semua pengeluaran yang telah dikeluarkan selama proses produksi berlangsung kemudian membaginya ke jumlah output yang dihasilkan. Padahal sistem biaya konvensional kurang akurat digunakan untuk menghitung harga pokok produksi. Dari hasil penelitian ini diharapkan dapat menghasilkan perhitungan harga pokok produksi batik cap berdasarkan activity based costing.
Objek penelitian adalah biaya harga pokok produksi dalam pembuatan batik cap pada Batik Tobal di Pekalongan. Untuk subjek penelitian ini adalah produk batik cap dari usaha Batik Tobal Pekalongan yang beralamat di Jl. Teratai No.24, Klego, Pekalongan Timur, Kota Pekalongan, Jawa Tengah 51123. Jenis penelitian ini adalah kualitatif dengan mengkaji lebih dalam perhitungan dengan sistem activity based costing dalam menentukan harga pokok produksi pada usaha kerajinan batik Tobal. Metode Pengumpulan data menggunakan teknik Observasi, wawancara dan dokumentasi. Metode analisis data menggunakan analisis deskriptif dengan menggunakan sistem activity based costing dengan dua tahap
Berdasarkan penelitian dan pembahasanan penelitian ini maka dapat disimpulkan bahwa penentuan harga pokok produksi batik cap pada Batik Tobal dengan perhitungan menggunakan sistem activity based costing sebesar Rp57.470.900,- untuk jumlah unit yang diproduksi 1400 meter jadi untuk harga pokok produksi batik cap permeternya sebesar Rp 41.051,-. Untuk penentuan harga jual biasanya HPP + 30% keuntungan. Apabila dijual per unit dengan ukuran 2 meter maka harga jualnya sekitar Rp 106.732,- per 2 meter. Dihitung dari (Rp 41.051 x 2 meter) + (30%*(Rp 41.051 x 2 meter))
Kata kunci : Harga Jual, Harga Pokok Produksi, Batik Cap, Sistem Activity Based Costing
Downloads
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2019 Jilma Dewi Ayu Ningtyas, Bayu Wirawan
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
Jurnal Akademi Akuntansi is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
Authors who publish with this journal agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License that allows others to share the work with an acknowledgment of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgment of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access).
Jurnal Akademi Akuntansi dilisensikan di bawah lisensi Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International.
Penulis yang menerbitkan artikel di jurnal ini menyetujui ketentuan berikut:
- Penulis mempertahankan hak cipta dan memberikan hak jurnal atas publikasi pertama dengan karya yang secara serentak dilisensikan di bawah Lisensi Pengaitan Creative Commons yang memungkinkan orang lain untuk berbagi karya dengan pengakuan atas karya penulis dan publikasi awal dalam jurnal ini.
- Penulis dapat masuk ke dalam pengaturan kontrak tambahan yang terpisah untuk distribusi non-eksklusif versi karya jurnal yang diterbitkan (misalnya, mempostingnya ke repositori institusional atau mempublikasikannya dalam sebuah buku), dengan pengakuan publikasi awalnya di jurnal ini.
- Penulis diizinkan dan didorong untuk memposting pekerjaan mereka secara online (misalnya, di repositori institusional atau di situs web mereka) sebelum dan selama proses pengajuan, karena dapat mengarah pada pertukaran produktif, serta kutipan pekerjaan sebelumnya dan yang lebih besar (Lihat Pengaruh Akses Terbuka).