Hiperglikemia Pada Anak Dengan Diagnosis Diabetes Mellitus Type-1, Diferential Diagnostic Maturity Onset Diabetes Of The Young (Mody).
DOI:
https://doi.org/10.22219/sm.Vol14.SMUMM2.7162Abstract
Pendahuluan
Diabetes mellitus (DM) merupakan penyakit metabolik ditandai oleh hiperglikemia yang disebabkan berkurangnya produksi atau kerja insulin. DM dapat menyerang anak-anak. Kami melaporkan kasus hiperglikemia pada anak berusia 9 tahun dengan kadar C-peptida dalam batas normal.
Kasus
Anak perempuanberusia 9 tahun, dibawa ke rumah sakit dikeluhkan lemah badan selama satu minggu. Pasien juga dikeluhkan sering kencing terutama di malam hari selama sebulan dan bekas kencing dirubung oleh semut. Pemeriksaan fisik dalam batas normal. Pemeriksaan laboratorium hari pertama : hemoglobin 14,8 g/dl, leukosit 9.860 sel/ul, trombosit 297.000 sel/ul, gula darah acak 328 mg/dl. Pemeriksaan hari kedua : gula darah puasa 274 mg/dl, gula darah 2 jam post prandial 370 mg/dl, dan glukosuria. Pemeriksaan C-Peptida 2,74 ng/ml (normal 1,1 – 4,4 ng/ml)
Pembahasan
Pada pasien anak ini ditemukan gejala khas diabetes yaitu fatigue dan poliuri. Pada pemeriksaan laboratorium didapatkan hiperglikemia. Sesuai dengan pedoman dari PERKENI pasien ini didiagnosis sebagai DM, yaitu tipe-1, dengan diferential diagnosis Maturity onset diabetes of the young (MODY) mengingat kadar C-peptida dalam batas normal. DM tipe 1 disebabkan oleh karena kerusakan sel beta pankreas akibat adanya autoantibodi terhadap pankreas. Sedangkan MODY disebabkan oleh mutasi genetik pada sel β pankreas sehingga terjadi inefektifitas produksi atau gangguan pelepasan insulin. Pemeriksaan tambahan seperti deteksi antibodi sel islet disarankan untuk menetapkan diagnosis DM tipe 1, dan pemeriksaan genetik untuk mendeteksi terjadinya mutasi sel β pankreas.
Simpulan
Diagnosis Type-1 Diabetes mellitus, dengan diagnosis banding Maturity onset diabetes of the young(MODY)
Kata Kunci: hiperglikemia anak, C-peptida, Diabetes mellitus tipe-1, MODY
Downloads
References
WHO, Diabtes mellitus, Media Centre, 2017, http://www.who.int/mediacentre/factsheets/fs312/en/ 2. Gardner DSL, Tai ES, Clinical features and treatment of maturity onset diabetes of the young (MODY), Diabetes Metab Syndr Obes. 2012; 5: 101–108 3. Chiang JL, Kirkman MS, Laffel LMB, et al, Type 1 Diabetes Through the Life Span: A Position Statement of the American Diabetes Association, 2014, http://care.diabetesjournals.org/content/37/7/2034 4. Ozougwu JC, Obimba KC, Belonwu CD, Unakalamba CB. The pathogenesis and pathophysiology of type 1 and type 2 diabetes mellitus. Akademic Journal 2013; 4(4): 46-57 5. Imagawa A, Hanafusa T, Miyagawa JI, Matsuzawa Y. A Novel subtype of type 1 diabetes mellitus characterized by a rapid onset and an absence of diabetes-related antibodies. N Engl J Med, 2000;342(5):301-7 6. Tengguna L. Diabetes MonogenikpadaAnak. CDK-248/vol.44 no1, 2017 7. Khan SA. Guidelines-What’s New. Classification and Diagnosis of Diabetes. ADA 2017;39(Suppl.1):S13–S22 8. Powers CA. Diabetes Mellitus in Horrison’s Principles Of Internal Medicine. Chapter 344;1;18ed. Available from http://accessmedicine.mhmedical.com/content.aspx?bookid=331§ionid=40727149 (Cited on Jan1st 2017) 9. Davis AS, Dubose SN, Haller MJ, Prevalence of Detectable C-Peptide According to Age at Diagnosis and Duration of Type 1 Diabetes, 2012; http://care.diabetesjournals.org/content/38/3/476 10. Anik A, Catli G, Abaci A, et al, Maturity-onset diabetes of the young (MODY): an update, J.pediatr Endocrinol Metab, 2015, 28 ; 3-4
Downloads
Published
Issue
Section
License
Authors who publish with this journal agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License that allows others to share the work with an acknowledgment of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgment of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access).
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.