Pendampingan pada Ibu yang Memiliki Anak Cerebral Palsy

Authors

  • Susanti Prasetyaningrum UMM

DOI:

https://doi.org/10.22219/altruis.v2i1.15871

Keywords:

Pendampingan, Cerebral Palsy, Psychoeducation, Mothers

Abstract

Ibu adalah sosok yang berperan besar dalam perkembangan anak, terutama anak Cerebral Palsy (CP). Hampir di semua kehidupannya, anak CP membutuhkan orang lain untuk membantunya memenuhi kebutuhan hidupnya. Sosok ibu menjadi orang yang utama di mata anak CP. Oleh karena itu ibu harus mempersiapkan diri terlebih dahulu sebelum mendampingi di dalam kehidupan anaknya. Tujuan pendampingan ini untuk memberikan pemahaman akan informasi terkait CP dan perkembangannya kepada Ibu dengan anak yang memiliki CP. Metode pendampingan yang dilakukan adalah: 1) Sharing experience yang dibuat dalam kelompok-kelompok, dimana disini dibentuk 3 kelompok. Dalam satu kelompok terdapat 5-8 anggota kelompok. Kelompok terdiri dari ibu yang memiliki remaja CP, mahasiswa, dokter, dan psikolog ; 2) Psikoedukasi diberikan kepada ibu yang memiliki remaja CP dan significant others yaitu ayah, nenek, kakek, tante, atau saudara lainnya. Hasil dari program ini menunjukkan bahwa pendampingan terbukti efektif untuk meningkatkan pemahaman ibu-ibu yang memiliki anak cerebral palsy (CP) akan karakteristik, potensi, dan keadaan emosi anak cerebral palsy. Efektifitas juga bisa dilihat dari indikator kebermanfaatan pendampingan (sharing experiences dan psikoedukasi) yaitu  materi, fasilitas, fasilitator, metode, dan kenyamanan dalam group.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Barnes, S. L. N., & Dia, D. A. (2008). Families of children with disabilities: A review of literature and recommendations for interventions. Journal of early and intensive behavior intervention, 5, (3), 93-107.

Delembert, G., & Brosco, J. P. (2013). Do politics affect prevalence? An overview and the case of cerebral palsy, Journal of Developmental & Behavioral Pediatrics, 34 , (5), 369.

Delphie, B. (2006). Pembelajaran anak tunagrahita. Bandung: Refika Aditama.

Dorland. (2005). Kamus kedokteran Dorland. Edisi 29. Jakarta: EGC.

Manuel, J., Naughton, M. J., Balkrishman, R., & Koman, L.A. (2013). Stress and adaptation in mothers of children with cerebral palsy. Journal of Pediatric Psychology, 28, (3).

Rosenbaum, p. (2003). Cerebral palsy: what parents and doctors want to know. Mc Master University, Hamilton, ON, Canada: BMJ (326) 3 May 2003.

Soetomenggolo, T.S., & Ismael, S. (1999). Asfiksia dan trauma perinatal. Neurologi Anak. edisi Pertama. Jakarta: BP IDAI.

Downloads

Published

2021-04-30

How to Cite

Prasetyaningrum, S. (2021). Pendampingan pada Ibu yang Memiliki Anak Cerebral Palsy. Altruis: Journal of Community Services, 2(1). https://doi.org/10.22219/altruis.v2i1.15871

Issue

Section

Articles