Magang Kewirausahaan Pada Sentra Budidaya Lebah Madu di Paguyuban Peternak Lebah Madu “Sari Mulya” Kecamatan Tumpang Kabupaten Malang

Authors

  • Tedjo Budiwijono
  • Ahmad Yani

DOI:

https://doi.org/10.22219/dedikasi.v7i0.482

Abstract

Magang kewirausahaan ini dilaksanakan sejak bulan Juni 2009 sampai dengan bulan November 2009 bertempat di Desa Kebonsari Kecamatan Tumpang dan Desa Senggrong, Kecamatan Kejayan Kabupaten Pasuruan. Program magang kewirausahaan ini bertujuan meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan mahasiswa, hingga mampu mengidentifikasikan permasalahan yang dihadapi, memotivasi mahasiswa untuk berwirausaha. Manfaat program ini adalah mahasiswa mampu memecahkan permaasalahan, bermotivasi wirausaha dan mampu mengidentifikasikan potensi dan peluang usaha pada budidaya lebah madu. Hasil yang didapatkan dari program magang kewirausahaan ini meliputi beberapa aspek dari sisi aspek teknis, administrasi dan manajemen berjalan sesuai dengan rencana (100%), aspek persiapan hanya mencapai (75%). Untuk penerapan kelompok sasaran bagi kelompok mahasiswa sesuai dengan target (100%) dan untuk mitra hanya 70%, dkarenakan banyak menggembalakan di luar tempat yang disepakati akibat musim yang jelek. Target luaran program terkait dengan laporan kegiatan, pernyataan kesediaan, terbentuk wirausaha baru dan pembuatan modul dapat dilaksanakan sehingga sesuai dengan target (100%). Sedangkan rekruitmen dan seleksi pada mahasiswa peserta magang dapat berjalan sesuai target tetapi kesediaan mitra untuk program mi hanya 70%. Dalam arti hanya 70% mitra yang bersedia bekerja sama dengan mahasiswa untuk melaksanakan program magang kewirausahaan. Sedangkan kegiatan pembekalan, pembimbingan, penempatan peserta magang sesuai dengan rencana (100%). Kegiatan monitoring yang dilakukan oleh tim dosen pembimbing mencapai 90%, keaktifan kegiatan peserta yang dievaluasi mencapai nilai 80% dan laporan peserta magang 80%.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Issue

Section

Articles