ANALISIS MIKROBA PADA CAIRAN SEBAGAI PUPUK CAIR LIMBAH ORGANIK DAN APLIKASINYA TERHADAP TANAMAN PAKCOY (Brassica chinensis L.)
Main Article Content
Abstract
ANALISIS MIKROBA PADA CAIRAN SEBAGAI PUPUK CAIR
LIMBAH ORGANIK DAN APLIKASINYA TERHADAP
TANAMAN PAKCOY (Brassica chinensis L.)
Analysis Of Microbial In Liquid Fertilizer And Application Of Organic Waste Plant Packcoy (Brassica Chinensis L.)
Sufianto
Jurusan Agronomi, Fakultas Pertanian Peternakan
Universitas Muhammadiyah Malang
Email: sufianto@umm.ac.id
ABSTRACT
The growing pile of garbage if left unchecked will threaten public health and the environment against pollution from land, air and water. The presence of litter and correlated with the amount of human activity, so how the existence of such waste can be seen as a useful resource to be able to participate resolve other problems besides the problems posed by the piles of garbage itself, such as a source of useful organic liquid fertilizer for plants and land. The purpose of the study tested formula of organic liquid fertilizer and its application to plant pakcoy. Implementation begins with the manufacture of liquid fertilizer using organic waste, then fermented and applied to the crop. The observed variables include: Variable in the process of making liquid fertilizer (type, weight, power material shrinkage, temperature, color, pH and odor liquids) .Variabel nutrient content of the liquid manure (microbial type, percentage of organic C, BO, N, P , K, Ca, Mg, and C / N ratio and Fe in ppm). While variable plants (plant height, leaf number, leaf area, fresh weight and dry plant). The results showed that the waste liquid organic fertilizer derived microbes Azotobacter sp the number of x106 and Aspergillus sp 9:10 to 1:55 x amount 106rpm / ml and 9 kinds of helpful nutrients for plants. and obtained the highest fresh weight in administration of 35 ml / l of water and given 3 days
Keywords: Liquid fertilizer organic waste, concentration and frequency
ABSTRAK
Semakin besarnya tumpukan sampah jika dibiarkan akan mengancam kesehatan masyarakat dan pencemaran terhadap lingkungan baik di darat, udara maupun di air. Keberadaan sampah berkorelasi dengan jumlah dan aktivitas manusia, sehingga bagaimana keberadaan sampah tersebut dapat dilihat sebagai sumber daya yang bermanfaat untuk dapat ikut menyelesaikan permasalahan lain selain permasalahan yang ditimbulkan oleh tumpukan sampah itu sendiri, diantaranya sebagai sumber pupuk cair organik yang bermanfaat bagi tanaman dan lahan. Tujuan penelitian menguji formula pembuatan pupuk cair organik dan aplikasinya terhadap tanaman pakcoy. Pelaksanaan diawali dengan pembuatan pupuk cair yang menggunakan limbah organik, kemudian difermentasi dan diaplikasikan terhadap tanaman. Adapun variabel yang diamati meliputi: Variabel dalam proses pembuatan pupuk cair (jenis, bobot, daya susut bahan, suhu, warna, pH dan bau cairan) .Variabel kandungan nutrient pada pupuk cair (Jenis mikroba, persentase C organik, BO, N,P,K,Ca,Mg, dan rasio C/N serta Fe dalam ppm). Sedangkan variabel tanaman (tinggi tanaman, jumlah daun, luas daun, bobot basah dan kering tanaman). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pupuk cair limbah organik didapat jenis mikroba Azotobacter sp dengan jumlah 9.10 x106 dan Aspergillus sp dengan jumlah 1.55 x 106rpm/ml serta 9 macam nutrien bermanfaat bagi tanaman. dan didapat bobot segar yang tertinggi pada pemberian 35 ml/l air dan diberikan 3 hari sekali.
Kata Kunci : Pupuk cair limbah organik , konsentrasi dan frekuensi