PERANAN PANTI ASUHAN PUTRI MUHAMMADIYAH KOTA PROBOLINGGO DALAM MENUMBUHKAN NILAI-NILAI KARAKTER

Authors

  • Deniarika Alifiani Maula FKIP Universitas Muhammadiyah Malang
  • Nurul Zuriah FKIP Universitas Muhammadiyah Malang
  • Rohmad Widodo FKIP Universitas Muhammadiyah Malang

DOI:

https://doi.org/10.22219/jch.v4i1.9828

Keywords:

nilai karakter, panti asuhan

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan (1) peranan panti asuhan putri
Muhammadiyah Kota Probolinggo dalam menumbuhkan nilai–nilai karakter; (2) faktor pendukung dan penghambat; dan (3) solusi untuk mengatasi hambatan yang muncul. Fokus pada penelitian ini adalah nilai-nilai karakter religius dan mandiri. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dan pendekatan deskriptif. Tempat penelitian yakni di Panti Asuhan Putri Muhammadiyah Kota Probolinggo. Prosedur penelitian terdiri dari tahapan pra penelitian, pelaksanaan, dan analisis data. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analis data terdiri dari empat alur kegiatan
yaitu pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Teknik keabsahan data menggunakan triangulasi sumber. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) berprinsip pada rujukan, pedoman, dan acuan Pimpinan Daerah Muhammadiyah. Anak diberikan kegiatan yang beragam setiap harinya mulai dari subuh sampai malam. (2) Faktor pendukung yakni keuangan panti, keterlibatan pengurus panti yang maksimal, fasilitas sarana dan prasarana, dan kegiatan anak. Faktor penghambat yakni sumber daya manusia
minim, karakter anak, anak pernah pulang malam, kesenjangan, keadaan anak, dan kegiatan lain diluar panti. (3) Solusi mengatasi hambatan yang muncul yakni diperlukan SDM yang kompeten, selalu sabar menghadapi anak, pembinaan anak, memotivasi anak, bertatap muka, dan diistiqomahkan.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2019-05-22

How to Cite

Maula, D. A., Zuriah, N., & Widodo, R. (2019). PERANAN PANTI ASUHAN PUTRI MUHAMMADIYAH KOTA PROBOLINGGO DALAM MENUMBUHKAN NILAI-NILAI KARAKTER. Jurnal Civic Hukum, 4(1), 1–9. https://doi.org/10.22219/jch.v4i1.9828

Issue

Section

Articles