MAKNA SOLIDARITAS SOSIAL DALAM TRADISI ‘SEDEKAH DESA’ (Studi pada Masyarakat Desa Ngogri Megaluh Jombang)

Authors

  • Luluk Dwi Kumalasari Sosiologi FISIP UMM

Keywords:

Makna, Solidaritas Sosial, Tradisi

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah mengidentifikasi dan mendiskripsikan tentang makna solidaritas sosial yang ada pada masyarakat desa Ngogri dalam pelaksanaan tradisi Sedekah Desa yang dilakukan setiap satu tahun sekali. Secara spesifik mengetahui tentang makna dan bentuk-bentuk solidaritas yang muncul. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Sampel penelitian yang terdiri dari perangkat desa, tokoh adat, tokoh masyarakat (tokoh agama) dan warga desa diambil dengan menggunakan teknik purposive sampling. Sedangkan metode pengumpulan datanya dilakukan dengan wawancara, observasi dan dokumentasi. Untuk lebih akuratnya hasil penelitian maka penelitian ini juga dilakukan proses analisa data dan analisis teoritis dengan teori interaksionisme simbolik dan solidaritas sosial sebagai tahap akhir. Hasil dari penelitian ini adalah bentuk-bentuk solidaritas sosial dalam tradisi Sedekah Desa di Desa Ngogri Megaluh Jombang antara lain; musyawarah, iuran bersama, membuat makanan, terlibat dalam kepanitiaan, terlibat dalam acara (kenduri), terlibat dalam acara pengajian, dan terlibat dalam acara (hiburan). Sedangkan makna solidaritas sosial dari pelaksanaan Sedekah Desa adalah; kebersamaan, kerukunan, guyup (kekompakan), keiklasan, kebaikan untuk bersama, dan kerjasama (gotong royong).

Downloads

Download data is not yet available.

References

Abdulkadir Muhammad, 2005. Ilmu Sosial Budaya Dasar, Bandung, PT Citra Aditya Bakti.

Beilharz, Peter. 2003. Teori-Teori Sosial. Yogyakarta, Pustaka Pelajar.

Habertus, sutopo. 2002. Metode Penelitian Kualitatif. Surakarta, UNS Press.

Moleong, Lexi. 2004. Metode Penelitian Kualitatif. Bandung: Rosdakarya.

Lawang, MZ Robert. 1994. Teori sosiologi Klasik dan Modern. Jakarta, PT Gramedia Utama.

Downloads

Published

29-08-2022

How to Cite

Luluk Dwi Kumalasari. (2022). MAKNA SOLIDARITAS SOSIAL DALAM TRADISI ‘SEDEKAH DESA’ (Studi pada Masyarakat Desa Ngogri Megaluh Jombang). Jurnal Partisipatoris, 4(1). Retrieved from https://ejournal.umm.ac.id/index.php/jurnalpartisipatoris/article/view/22394

Issue

Section

Articles