PANDANGAN DUNIA PENGARANG DALAM NOVEL LA GRANDE BORNE KARYA NH. DINI

Authors

  • MUhammad Yusi Kamhar Magister Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Universitas Muhammadiyah Malang

DOI:

https://doi.org/10.22219/kembara.v3i1.4379

Abstract

Penelitian mendeskripsikan pandangan dunia pengarang dalam novel La Grande Borne karya Nh. Dini. Penelitian ini menggunakan pendekatan strukturalisme genetik Lucien Goldmann yaitu pendekatan yang digunakan untuk meneliti tentang struktur pembangun karya sastra, latar belakang kehidupan sosial pengarang, dan pandangan dunia pengarang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif deskriptif. Sumber data penelitian ini adalah teks novel yang berjudul La Grande Borne karya Nh. Dini. Data penelitian ini adalah berbentuk kutipan-kutipan atau satuan cerita yang terdapat dalam novel La Grande Borne karya Nh. Dini. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik tekstual (pustaka). Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis deskriptif yang terdiri dari (1) perbandingan antardata dan (2) klasifikasi data. Hasil penelitian menunjukkan pandangan dunia pengarang dalam novel La Grande Borne karya Nh. Dini meliputi (1) pandangan orang Jawa yang berhubungan dengan Tuhan, (2) pandangan orang Jawa yang berhubungan dengan diri sendiri, dan (3) pandangan orang Jawa yang berhubungan dengan sesama.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2018-04-29

How to Cite

Kamhar, M. Y. (2018). PANDANGAN DUNIA PENGARANG DALAM NOVEL LA GRANDE BORNE KARYA NH. DINI. KEMBARA: Jurnal Keilmuan Bahasa, Sastra, Dan Pengajarannya, 3(1), 64–78. https://doi.org/10.22219/kembara.v3i1.4379

Issue

Section

Articles