Pengaruh Rasio CAMEL Terhadap Tingkat Profitabilitas (ROA) pada Bank Umum Syariah Periode 2012-2021

Authors

  • Riska Ayu Dwi Ardila Universitas Muhammadiyah Malang
  • Fitrian Aprilianto Universitas Muhammadiyah Malang
  • Atut Frida Agustin Universitas Muhammadiyah Malang

Keywords:

CAR, NPF, BOPO, FDR, NOM

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh rasio CAMEL yang diproksikan oleh Capital Adequacy Ratio (CAR), Non Performing Financing Ratio (NPF), Biaya Operasional dan Pendapatan Operasional (BOPO), Finance to Deposit Ratio (FDR) dan Net Operate Margin (NOM) terhadap profitabilitas (ROA) bank umum syariah. Data penelitian ini menggunakan data sekunder berupa data time series dan cross-section. Data time series yakni data tahunan 2012-2021 sedangkan data cross-section yakni data dari 6 perusahaan terpilih. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi data panel. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa variabel Finance to Deposit Ratio (FDR) tidak berpengaruh signifikan terhadap ROA, sedangkan variabel Capital Adequacy Ratio (CAR), Non Performing Financing Ratio (NPF), Biaya Operasional dan Pendapatan Operasional (BOPO), dan Net Operate Margin (NOM) berpengaruh secara signifikan terhadap ROA bank umum syariah. Kemampuan prediktif dari kelima variabel (CAR, NPF, BOPO, FDR dan NOM) pada ROA sebesar 93.35%, sedangkan untuk sisanya 6.65% dipengaruhi oleh variabel-variabel lain yang tidak diukur dalam model regresi ini.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

17-01-2023

How to Cite

Ardila, R. A. D., Aprilianto, F., & Agustin, A. F. (2023). Pengaruh Rasio CAMEL Terhadap Tingkat Profitabilitas (ROA) pada Bank Umum Syariah Periode 2012-2021. Journal of Islamic Economics Development and Innovation (JIEDI), 3(1), 062–077. Retrieved from https://ejournal.umm.ac.id/index.php/ijiedi/article/view/22346