KECEMASAN ANTARA SISWA SMP DAN SANTRI PONDOK PESANTREN

Authors

  • M. Afif Aminullah

DOI:

https://doi.org/10.22219/jipt.v1i2.1578

Abstract

Banyak dijumpai remaja usia sekolah yang mengalami kecemasan terutama ketika mengikuti proses belajar di sekolah, termasuk siswa SMP dan santri Pondok Pesantren kelas I yang baru memasuki sekolah baru. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan kecemasan antara siswa SMP dan santri pondok pesantren kelas I. Desain yang digunakan adalah desain non-experimen deskriptif kuantitatif. Data dikumpulkan dengan Taylor Manifest Anxiety Scale (TMAS) yang terdiri dari 50 item. Sampel penelitian ini sebanyak 84 orang. Analisis penelitian menggunakan Uji-T. Berdasarkan hasil analisis menunjukkan bahwa terdapat perbedaan kecemasan antara siswa SMP dan santri pondok pesantren kelas I dengan nilai sangat signifikan (t=4,64, p=0,000). Kecemasan santri pondok pesantren kelas I lebih tinggi (39,3%) dibanding siswa SMP kelas I (20,2%).


Katakunci: Kecemasan, santri pondok pesantren, siswa SMP

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

How to Cite

Aminullah, M. A. (2013). KECEMASAN ANTARA SISWA SMP DAN SANTRI PONDOK PESANTREN. Jurnal Ilmiah Psikologi Terapan, 1(2), 205 –. https://doi.org/10.22219/jipt.v1i2.1578

Issue

Section

Editorial Information