Analisis Kesuksesan Sistem Informasi Perpustakaan Digital di Universitas Muhammadiyah Malang Menggunakan Model DeLone & McLean

Main Article Content

Karima Maydina Yanti
Gita Indah Marthasari
Ilyas Nuryasin

Abstract

Perpustakaan UMM (Universitas Muhammadiyah Malang) merupakan salah satu sumber informasi yang disediakan oleh universitas untuk menunjang  pendidikan mahasiswa. Sistem informasi perpustakaan digital UMM  telah diimplementasikan sejak tahun 2003 dengan pengguna yang mencakup seluruh civitas UMM. Penelitian ini bertujuan untuk mengukur kesuksesan sistem informasi perpustakaan digital UMM dengan menggunakan model kesuksesan sistem informasi Delone & McLean yang telah diperbarui. Variabel dari model DeLone & McLean yang digunakan adalah Kualitas Sistem, Kualitas Informasi, Kualitas Layanan, dan Kepuasan Pengguna. Data penelitian didapatkan dengan membagikan kuesioner kepada mahasiswa aktif pengguna sistem informasi perpustakaan digital UMM. Pengolahan data dilakukan menggunakan analisis regresi linear berganda dan analisis statistik deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara simultan Kualitas Sistem, Kualitas Informasi dan Kualitas Layanan memiliki hubungan yang positif dan signifikan terhadap Kepuasan Pengguna. Namun secara parsial, Kualitas Layanan tidak memiliki hubungan yang signifikan terhadap Kepuasan Pengguna. Sedangkan Kualitas Sistem dan Kualitas Informasi secara parsial terbukti memiliki hubungan yang positif dan signifikan terhadap Kepuasan Pengguna. Dari hasil analisis statistik deskriptif, persentase tingkat kesuksesan sistem informasi perpustakaan digital UMM mencapai 75.8% dan termasuk dalam kategori sukses.

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

How to Cite
[1]
K. M. Yanti, G. I. Marthasari, and I. Nuryasin, “Analisis Kesuksesan Sistem Informasi Perpustakaan Digital di Universitas Muhammadiyah Malang Menggunakan Model DeLone & McLean”, JR, vol. 2, no. 12, Jan. 2024.
Section
Articles

References

W. H. Delone and E. R. Mclean, “The DeLone and McLean Model of Information Systems Success,” J. Manag. Inf. Syst., vol. 19, no. 4, pp. 9–30, 2003.

W. J. Doll and G. Torkzadeh, “The Measurement of End-User Computing Satisfaction,” MIS Q., vol. 12, no. 2, p. 259, Jun. 1988.

P. Kotler and K. L. Keller, Marketing Management, 14th ed. New Jersey: Prentice Hall, 2012.

J. W. Creswell, Research Design Pendekatan Kualitatif, Kuantitatif, dan Campuran, Edisi 4. Yogyakarta: Pustaka Pelajar, 2016.

Priyono, Metode Penelitian Kuantitatif. Sidoarjo: ZIFATAMA Publishing, 2008.

R.-J. Mora and B. Kloet, “Digital forensic sampling,” Digit. Forensic Sampl., vol. 1, 2010.

J. Iivari, “An empirical test of the DeLone-McLean model of information system success,” ACM SIGMIS Database, vol. 36, no. 2, pp. 8–27, 2005.

M. A. Fathoni, “Analisis Pengaruh System Quality, Information Quality, Service Quality Terhadap Net Benefit Pada Sistem KRS-Online UMM,” Kinetik, vol. 2, no. 3, pp. 197–206, Jul. 2017.

R. Likert, “A Technique For The Measurement Of Attitudes,” Arch. Psychol., vol. 22, no. 140, pp. 3–55, 1932.

I. Ghozali, Aplikasi Analisis Multivariate Dengan Program IBM dan SPSS 19, 5th ed. Semarang: Universitas Diponegoro, 2011.

S. Yamin, L. A. Rachmach, and H. Kurniawan, Regresi dan Korelasi Dalam Genggaman Anda. Jakarta: Salemba Empat, 2011.

D. N. Gujarati, Basic Econometrics, 4th Ed. The McGraw-Hill Companies, 2004.

Abdurahman and Muhidin, Analisis Korelasi, Regresi, dan Jalur dalam Penelitian. Bandung: Pustaka Setia, 2007.

A. W. Utami and F. Samopa, “Analisa Kesuksesan Sistem Informasi Akademik ( SIAKAD ) di Perguruan Tinggi dengan Menggunakan D & M IS Success Model ( Studi Kasus : ITS Surabaya ),” J. Sist. Inf., vol. 4, no. 5, pp. 294–309, 2013.

A. Purwanto, “Rancangan dan Implementasi Model Pemeriksaan Kinerja Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia atas Aplikasi E-Government di Pemerintah Daerah : Studi Kasus Kabupaten Sragen,” Universitas Gajah Mada, 2007.

Most read articles by the same author(s)

<< < 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 > >>