Analisis Performa Protokol GPSR Dan GPSR-HLS Pada Jaringan Vehicular Ad hoc Network (VANET)

Main Article Content

Muhammad Fuad Muzaki
Denar Regata Akbi
Syaifuddin Syaifuddin

Abstract

Salah satu karakteristik utama jaringan VANET yaitu kecepatan node yang tinggi sehingga menyebabkan topologi jaringan berubah secara cepat. Hal ini menjadi sebuah kendala dalam pengiriman paket data antara satu node dengan node lainnya. Tantangan yang dihadapi dalam VANET adalah pemilihan protokol routing yang tepat sesuai dengan skenario yang ada. Jenis protoko routing VANET dapat dikategorikan menjadi beberapa jenis yaitu protokol berbasis topologi, geografis, cluster, broadcast, dan geocast. Greedy Perimeter Stateless Routing (GPSR) adalah contoh protokol routing geografis yang menggunakan posisi node secara geografis untuk menentukan tujuan. Performa yang ditunjukkan protokol GPSR pada penelitian sebelumnya menunjukkkan performa yang cukup baik, tetapi masih ada kelemahan dalam mekanisme recovery pengiriman paket data. Metode yang bisa digunakan untuk menangani permasalahan tersebut adalah menggunakan Hierarchical Location Service (HLS) yaitu sebuah layanan untuk menentukan posisi node berdasarkan hierarki. Pengujian dengan skenario urban di Kota Malang berdasarkan kecepatan maksimal node, jumlah node, dan ukuran paket data menunjukkan performa protokol GPSR-HLS mengalami peningkatan dalam jumlah paket data yang diterima di node penerima hingga di atas 95% pada ketiga skenario.

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

How to Cite
[1]
M. F. Muzaki, D. R. Akbi, and S. Syaifuddin, “Analisis Performa Protokol GPSR Dan GPSR-HLS Pada Jaringan Vehicular Ad hoc Network (VANET)”, JR, vol. 2, no. 8, Jan. 2024.
Section
Articles

References

M. M. Zanjireh and H. Larijani, “A survey on centralised and distributed clustering routing algorithms for WSNs,” IEEE Veh. Technol. Conf., vol. 2015, no. May, 2015.

M. M. Zanjireh, A. Shahrabi, and H. Larijani, “ANCH: A new clustering algorithm for wireless sensor networks,” Proc. - 27th Int. Conf. Adv. Inf. Netw. Appl. Work. WAINA 2013, no. March, pp. 450–455, 2013.

M. Sivasakthi, S. S.-S. and E. Research, and undefined 2013, “Research on vehicular ad hoc networks (VANETs): an overview,” indianjournals.com.

- 2017 2nd IEEE International Conference on H Kaur, Meenakshi and U. 2017, “Analysis of VANET geographic routing protocols on real city map,” ieeexplore.ieee.org.

B. Karp and H. T. Kung, “GPSR: Greedy Perimeter Stateless Routing for Wireless Networks.”

R. Dian Prasetia, D. Perdana, and R. Muldina Negara, “Analisis Kinerja GPSR dan AODV pada VANET dengan Skema Pengimbangan Beban Trafik,” vol. ISSN, no. 2, pp. 207–218, 2018.

S. Boussoufa-Lahlah, … F. S.-V., and undefined 2018, “Geographic routing protocols for Vehicular Ad hoc NETworks (VANETs): A survey,” Elsevier.

W. Kieß, H. Füßler, J. Widmer, and M. Mauve, “Hierarchical location service for mobile ad-hoc networks,” ACM SIGMOBILE Mob. Comput. Commun. Rev., vol. 8, no. 4, pp. 47–58, Oct. 2004.

A. Fitah, A. Badri, M. Moughit, A. S.-P. C. Science, and undefined 2018, “Performance of DSRC and WIFI for Intelligent Transport Systems in VANET,” Elsevier.

M. Zayene, … N. T.-2009 F. I., and 2009, “Performance evaluation of greedy perimeter stateless routing protocol in ad hoc networks,” ieeexplore.ieee.org.

J. Ericka, W. Prakasa, R. Anggoro, and W. Wibisono, “OPTIMASI KINERJA PROTOKOL AODV DENGAN STATIC INTERSECTION NODE,” 2016.

Most read articles by the same author(s)

1 2 3 4 > >>