Sistem Penilaian Kinerja Guru Menggunakan Metode Prototype

Main Article Content

Imsa Nur Dwijayanti
Evi Dwi Wahyuni
Vinna Rahmayanti Setyaning Nastiti

Abstract

Pendidikan merupakan komponen penting untuk memajukan bangsa Indonesia. Kemajuan bangsa dapat dilihat dari peningkatan mutu dan standar pendidikannya. Guru merupakan salah satu faktor penting dalam standar proses pembelajaran untuk meningkatkan mutu pendidikan. Agar suatu lembaga pendidikan dapat mencapai tujuan dalam meningkatkan mutu sekolah dan pendidikan siswa siswinya, perlu adanya peningkatan kualitas kinerja guru dalam proses pendidikan di sekolah. Salah satu upaya untuk meningkatkan kualitas kinerja guru yaitu dengan melakukan evaluasi penilaian kinerja guru. Maka perancangan Sistem Penilaian Kinerja Guru yang dilakukan pada SMP Muhammadiyah 06 Dau Malang dibuat untuk membantu penilaian kinerja guru. Perancangan sistem dilakukan dengan menggunakan metode prototype. Metode prototype merupakan metode pengembangan perangkat lunak yang melibatkan calon pengguna sistem dalam pengembangannya. Pengujian prototype dilakukan dengan menggunakan System Usability Scale (SUS) untuk menentukan apakah prototype telah sesuai dengan keinginan pengguna. Sedangkan pengujian sistem dilakukan dengan menggunakan User Acceptance Test (UAT) untuk mengetahui sejauh mana pemahaman pengguna terhadap sistem dan untuk mengetahui apakah sistem telah memenuhi kebutuhan pengguna atau tidak. Hasil dari perancangan sistem penilaian kinerja guru pada SMP Muhammadiyah 06 Dau Malang berhasil dibangun sesuai dengan kebutuhan penggunanya.

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

How to Cite
[1]
I. N. Dwijayanti, E. D. Wahyuni, and V. R. S. Nastiti, “Sistem Penilaian Kinerja Guru Menggunakan Metode Prototype”, JR, vol. 3, no. 3, Jan. 2024.
Section
Articles

References

A. R. Fabiyanto, Y. T. Mursityo, and D. Pramono, “Pengembangan Sistem Informasi Penilaian Kinerja Guru Menggunakan Metode Rational Unified Process ( RUP ) Berbasis Web ( Studi Pada SD Negeri Prigen 1 ),” vol. 3, no. 4, pp. 3888–3895, 2019.

Cok Istri Raka Marsiti, “Upaya Peningkatan Mutu Pendidikan Sekolah.pdf.” 2011.

R. B. J. Purba, A. Mustika, and M. I. Irawan, “Rancang Bangun Sistem Penilaian Kinerja Guru Berbasis Aplikasi Web,” J. Sains Dan Seni Pomits, vol. 2, no. 1, pp. 1–6, 2013.

F. Susanto, “Sistem informasi pengolahan data pasien pada puskesmas abung pekurun menggunakan metode prototype,” Sist. Inf. Pengolah. Data Pasien Pada Puskesmas Abung Pekurun Menggunakan Metod. Prototype, vol. 8, no. 1, pp. 65–73, 2018, [Online]. Available: https://ojs.ummetro.ac.id/index.php/mikrotik/article/view/751/552.

P. Seema Suresh Kute and P. Surabhi Deependra Thorat, “A Review on Various Software Development Life Cycle ( SDLC ) Models,” Int. J. Res. Comput. Commun. Technol., vol. 3, no. 7, 2017.

A. M. Thoriqul Falahi, “Rancang Bangun Aplikasi Paperless Office Berbasis WEB Sebagai Sistem Pengolahan dan Pencatatan Data Menggunakan RESTFUL API,” J. Manaj. Inform., vol. 9, no. 02, pp. 153–161, 2019.

I. A. eka Pratama, “UAT Sistem Pendataan Penduduk Pendatang di Kabupaten Gianyar Berbasis Hybrid Cloud,” Senapati, no. September, pp. 164–168, 2018.

R. N. Priyanti and M. Awaludin, “Penerapan User Acceptance Test Untuk Perancangan Dan Pembangunan Sistem Pemesanan Obat Studi Kasus Pada Poliklinik Pratama Jakarta,” J. CKI SPOT, vol. 9, no. 2, pp. 1661–1662, 2016.

F. Luthfi, “Penggunaan Framework Laravel Dalam Rancang Bangun Modul Back-End Artikel Website Bisnisbisnis.ID,” JISKA (Jurnal Inform. Sunan Kalijaga), vol. 2, no. 1, p. 34, 2017, doi: 10.14421/jiska.2017.21-05.

I. H. N. Aprilia, P. I. Santoso, and R. Ferdiana, “Pengujian Usability Website Menggunakan System Usability Scale Website Usability Testing using System Usability Scale,” J. IPTEK-KOM, vol. 17, no. 1, pp. 31–38, 2015, [Online]. Available: https://jurnal.kominfo.go.id/index.php/iptekkom/article/view/428.

D. Purnomo, “Model Prototyping Pada Pengembangan Sistem Informasi,” J I M P - J. Inform. Merdeka Pasuruan, vol. 2, no. 2, pp. 54–61, 2017, doi: 10.37438/jimp.v2i2.67.

Most read articles by the same author(s)

1 2 3 4 5 > >>